“Tuhan hanya menyuruh kita berjuang tanpa henti,” begitu ungkap Emha Ainun Najib, dalam bukunya yang berjudul: “Hidup itu harus bisa ngegas dan ngerem.”
Salah satu anjurannya di buku itu, ”Jangan memasuki suatu sistem yang membuat Anda melampiaskan diri. Tapi, dekat-dekatlah dengan sahabat yang membuat Anda dapat mengendalikan diri. Karena Agama itu mengendalikan, bukan melampiaskan. Makanya, “Hidup itu harus bisa ngegas dan ngerem.”
Ya, cukup logis ya?
Kalau kita hanya bisa ngerem … maka ‘kendaraan hidup’ kita, nggak akan bisa jalan kemana-mana. Tetapi kalau kita hanya bisa nge-gas maka nanti kita bisa nabrak sana, nubruk sini, jadi bahaya juga. Maka, kita mesti pinter-pinter, kapan harus nge-gas, dan kapan harus ngerem.
Apa lagi katanya, “Tak ada tujuan, karena semuanya tentang perjalanan.”
Dan dalam perjalanan ini, yang terpenting adalah orang-orang di sampingmu.
Jadi, kudoakan yang terbaik untukmu, semoga Anda menikmati perjalanan hidup, dengan teman-teman yang baik. (ao)