Berkat Antrean Online, Lala Peroleh Layanan Kesehatan Makin Cepat

Nina Nur Laila (30) akrab dipanggil Lala saat mendapat kunjungan dari BPJS Kesehatan.

Semarang, Idola 92,6 FM-Nina Nur Laila (30) akrab dipanggil Lala, merupakan peserta JKN pada segmen Peserta Pekerja Penerima Upah (PPU) sering memanfaatkan aplikasi Mobile JKN.

Lala menjelaskan, fitur antrean online cukup membantu untuk memerkirakan kapan dirinya harus berangkat ke puskesmas.

Pada aplikasi Mobile JKN, juga ada perhitungan waktu tunggu layanan sampai dirinya dipanggil petugas untuk dapat konsultasi dokter di Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama (FKTP).

“Karena dalam pekerjaan, saya sering berada di lapangan dengan mobilitas tinggi, adanya fitur antrean online saat saya perlu ke fasilitas kesehatan, bagi saya sangat mempermudah dalam mengatur waktu. Antrean online ini sangat fleksibel bagi saya,” kata Lala.

Menurut Lala, pada bulan kemarin dirinya mengalami cedera pergelangan tangan dan memanfaatkan antrean online.

Berdasarkan hasil pemeriksaan di FKTP, dokter menyarankan untuk memeroleh penanganan lebih lanjut ke rumah sakit akibat Ganglion yang semakin membesar dalam tempo singkat.

Saat itu, petugas faskes juga mengarahkan untuk memanfaatkan kembali antrean Online.

“Petugas puskesmas justru mengedukasi saya agar menggunakan antrean online. Jadi, saya dibantu melalui Aplikasi Mobile JKN untuk memilih pada tanggal yang tersedia saya bisa memilih ke dokter siapa, dan praktek pada jam berapa,” jelasnya.

Lebih lanjut lala menjelaskan, pelayanan kesehatan dengan memanfaatkan program JKN semakin cepat dan sekarang ada aplikasi Mobile JKN. (Bud)

Ikuti Kami di Google News