Semarang, Idola 92,6 FM-Kepala Kanwil DJP Jateng I Nurbaeti Munawaroh dan Kepala Kanwil DJP Jateng II Etty Rachmiyanthi bertemu Kapolda Irjen Pol Ribut Hari Wibowo, Senin (9/9).
Tujuan pertemuan itu, sebagai bentuk penguatan sinergi antara DJP dengan Polri khususnya Polda Jateng.
“Agar koordinasi antar pimpinan semakin kuat, khususnya dalam rangka penegakan hukum di bidang perpajakan,” kata Nurbaeti.
Nurbaeti menjelaskan, dukungan Polda Jateng cukup penting dalam penegakan hukum pajak di wilayah Jateng.
“Kami berharap dukungan yang diberikan Polda Jawa Tengah, khususnya di bidang penegakan hukum pajak semakin kuat lagi. Jadi kami mohon dukungannya dan kami sangat mengapresiasi peran Polda Jawa Tengah yang telah diberikan selama ini,” jelasnya.
Kapolda Irjen Pol Ribut Hari Wibowo menyatakan, sebagai lembaga penegak hukum pihaknya akan siap mendukung program DJP di bidang penegakan hukum.
“Siap, saya akan selalu always dan tidak pernah never dalam mendukung DJP untuk mengumpulkan penerimaan pajak. Karena pajak ini kan amunisinya negara, kalau pajak tidak tercapai seluruh sektor bisa terdampak,” ujar kapolda. (Bud)