Semarang, Idola 92.6 FM – Cabang PT Pelabuhan Indonesia (Pelindo III) Tanjung Emas yaitu Terminal Peti Kemas Semarang (TPKS) optimistis mencapai target bongkar muat 658.352 TEUs di penghujung tahun 2016.
”Target TPKS di 2016 sebanyak 658.352 TEUs. Jika melihat perbandingan dalam persentase, kinerja pada semester satu 2016 sudah melebihi dari target tahun sebelumnya,” ujar General Manager TPKS Erry Akbar Panggabean di Semarang, kamis (20/10/2016).
Optimisme itu didukung dengan bertambahnya sarana dan prasarana seperti pemanjangan dermaga sepanjang 600 meter persegi dirinya optimistis mampu merealisasikan target bongkar muat yang lebih tinggi 7,6 persen itu dari stahun sebelumnya sebanyak 608.201 TEUs.
Selain itu, TPKS juga mampu menyandarkan tiga kapal sekaligus untuk kemudian melakukan proses bongkar muat.
Optimisme itu juga terbangun, tumbuh kembangnya industri-industri baru yang di Jawa Tengah.
Lebih lanjut Erry menjelaskan, positifnya pertumbuhan kinerja bongkar muat itu juga tidak lepas dengan “ships call” atau panggilan kapal di TPKS.
Berdasarkan data, jika pada semester I 2015 tercatat ada 349 ships call maka pada periode yang sama 2016 mencapai 375 ships call.
“Ships call tahun ini sudah melebihi 50 persen dari total ships call pada tahun sebelumnya yang hanya 701 ships call,” tambahnya. (Budi A/Diaz A)