Sambut Ramadan, Hotel Quest Prime Sajikan Hidangan Paket Bukber ‘Kampung Jawi’

Menu unggulan di bukber Kampung Jawi Quest Prime
Seorang staf Hotel Quest Prime Semarang menunjukkan dua menu unggulan di bukber 'Kampung Jawi'.

Semarang, Idola 92,6 FM-Dalam rangka menyambut bulan suci Ramadan, Hotel Quest Prime meluncurkan paket buka puasa (bukber) kepada masyarakat Kota Semarang dan tamu yang menginap.

Paket bukber dengan konsep ‘Kampung Jawi’ itu, akan memanjakan lidah pengunjung maupun tamu menginap masakan cita rasa Nusantara.

General Manager Hotel Quest Prime Semarang Grace Prima Donna mengatakan konsep ‘Kampung Jawi’ sengaja diusung sebagai tema paket bukber Ramadan, lebih untuk menonjolkan masakan tradisional Nusantara. Hal itu dikatakan saat ditemui di hotelnya, Senin (6/3) sore.

Donna menjelaskan, untuk masakan tradisional setiap hari akan berganti menu mulai dari bakmi Yogya, pindang serani, ayam Taliwang hingga ayam betutu.

Namun demikian, pihaknya tetap menyediakan pilihan masakan khas Timur Tengah hingga Tiongkok dan Jepang sebagai pendamping.

Menurut Donna, pihaknya juga tidak lupa menyertakan enam sambal untuk menggugah selera para pengunjung.

“Paket bukber Kampung Jawi ini bisa dinikmati per orangnya Rp110 ribu, dan tamu menginap cukup banyak Rp630 ribu saja. Kalau datang rombongan bukan tamu nginap bayarnya 10 orang gratis satu paket, atau 11 orag cukup bayar 10 orang saja,” kata Donna.

Lebih lanjut Donna menjelaskan, paket bukber ‘Kampung Jawi’ ini diluncurkan untuk menjaring tamu menginap di pekan pertama Ramadan.

Tujuannya, untuk meramaikan di awal bulan puasa.

“Biasanya kan awal puasa okupansi kita turun. Januari-Februari kita hanya 50 persen okupansinya,” jelasnya.

Donna berharap, Ramadan tahun ini bisa membawa berkah bagi Hotel Quest Prime karena sebagai tahun pertama mengelar paket bukber. (Bud)

Ikuti Kami di Google News