Perubahan Zaman Tidak Bisa Dihindari, Teknologi Jangan Ditakuti

Hermawan Kertajaya
Pakar marketing Hermawan Kertajaya saat berbicara soal Human 5.0.

Semarang, Idola 92,6 FM – Perubahan dunia tidak dihindari, dan teknologi tidak bisa ditakuti menjadi tantangan di dunia marketing. Hal itu dianggap penting, untuk tetap bertahan dan terus berinovasi di tengah kemajuan zaman.

Pakar marketing, Hermawan Kertajaya mengatakan menjadi seorang marketing sejati tidak boleh anti teknologi dan harus dipakai. Sebab, manusia tidak bisa menghindari teknologi. Pernyataan itu dikatakan di sela pembukaan Indonesia Mark Plus Festival 2022 di Hotel Santika Semarang, kemarin.

Hermawan menjelaskan, pada Human 5.0 terdapat empat hal penting dan diibaratkan sebagai Punakawan. Yakni creativity, inovation, entrepreneurship dan leadership.

Menurut Hermawan, perubahan dunia yang terjadi harus diikuti dengan pemahaman akan teknologi. Namun, dengan batasan yang terkendali.

“Teknologi tidak bisa dihindari. Kalau tidak pakai teknologi salah, tapi kalau pakai teknologi don’t leave your destiny to the technology. Akhirnya mana yang salah mana yang benar, kita tidak tahu lagi. Humas 5.0 artinya memadupadankan teknologi dengan humanity, memadukan dua hal yang paradoks,” kata Hermawan.

Lebih lanjut Hermawan menjelaskan konsep Human 5.0 adalah Creativity, Innovation, Entrepreneurship dan leadership menjadi gebrakan yang bisa membuat pelaku usaha bangkit dari masa sulit.

“Untuk menjadikan daerah sebagai kota simpul perekonomian, maka dibutuhkan partisipasi masyarakat kreatif yang kolaboratif,” pungkasnya. (Bud)

Ikuti Kami di Google News