Renovasi GOR Jatidiri Sudah Mencapai 80 Persen

Semarang, Idola 92.6 FM – Pemprov Jawa Tengah terus mengebut pengerjaan GOR Jatidiri, dan akan menjadi pusat olahraga terbesar di provinsi ini.

Kepala Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata Jateng Sinoeng Rachmadi mengatakan saat ini GOR Jatidiri progres renovasinya sesuai jadwal, dan ditargetkan pada 2020 akhir bisa digunakan. Renovasi Jatidiri dimulai pada 2016 kemarin, dengan total anggaran diperkirakan mencapai Rp400 miliar dari APBD Jateng.

Menurutnya, pada pengerjaan tahap keempat ini dana yang dibutuhkan mencapai Rp139,8 miliar untuk pembangunan tribun berkapasitas 30 ribu penonton dan lintasan atletik serta beberapa konstruksi lainnya.

Sinoeng menjelaskan, Dinporapar Jateng sejak awal renovasi GOR Jatidiri terus melakukan pemantauan. Tujuannya, agar pekerjaan bisa selesai sesuai jadwal.

“GOR Jatidiri ini sudah mencapai 80 persen, yang 20 persen itu kita menyelesaikan beberapa pekerjaan atap dan tribun VVIP serta tribun penonton umum dan tribun bagi disabilitas. Kemudian, ada lintasan atletik delapan track berstandar internasional dan juga pekerjaan-pekerjaan arsitektur lainnya serta beberapa ornamen. Tahun ini, Insya Allah kita bisa tuntaskan konstruksi stadion,” kata Sinoeng, Sabtu (10/8).

Lebih lanjut Sinoeng menjelaskan, GOR Jatidiri apabila sudah selesai akan difokuskan untuk kegiatan olahraga. Namun, jika ada masyarakat yang akan menggunakannya untuk kegiatan selain olahraga maka harus mematuhi aturan pemakaiannya.

“Boleh digunakan selain kegiatan olahraga, asal tidak merusak fasilitas dan fungsi olahraga di stadion. Misal jika dipakai untuk konser musik, maka rumput harus ditutup dengan penutup rumput,” pungkasnya. (Bud)

Ikuti Kami di Google News