Gandeng ICW, PLN Ajak Delegasi Negara Sahabat Lestarikan Lingkungan di Desa Wisata Ngadiharjo

Semarang, Idola 92.6 FM – PLN bersama dengan International Council of Woman (ICW) mengunjungi Desa Wisata Ngadiharjo, Kabupaten Magelang, belum lama ini.

Delegasi yang diikuti 250 orang itu berada di Balai Ekonomi dan Desa (Balkondes) PLN Ngadiharjo, untuk ikut serta melestarikan alam sekaligus mengenal kebijakan lokal. Para peserta juga diajak menanam bibit pohon di Desa Ngadiharjo, dan mengajar di salah satu sekolah dasar (SD) di desa tersebut.

Direktur Human Capital Managemen PLN Muhamad Ali mengatakan lima delegasi mendapat kesempatan pertama, untuk menanam bibit pohon di lingkungan desa wisata. Salah satunya adalah Presiden ICW, Kim Jung Sook. Lima bibit pohon yang ditanam adalah nangka, kelengkeng, mangga, jambu air dan jambu biji.

Ali menjelaskan, para delegasi ICW juga diajak belajar membatik dan menganyam bambu. Hal itu dilakukan, agar para delegasi selalu mengingat kekayaan ragam kesenian di Yogjakarta.

“Meningkatkan ekonomi dan memberikan nilai lebih untuk satu daerah, adalah salah satu tujuan kami dalam membangun Balkondes Ngadiharjo. Kami ingin warga bisa menikmati dan merasakan dampak positif, dengan adanya Balkondes PLN Ngadiharjo ini,” kata Muhamad Ali dikutip dari rilis.

Dirinya berharap, dengan adanya kegiatan tersebut juga semakin meningkatkan kunjungan wisatawan yang datang.” Siapa tahu mereka datang lagi di lain waktu sambil membawa keluarganya,” ujar Ali.

Presiden ICW Kim Jung Sook mengaku senang, bisa mengikuti kegiatan yang diselenggarakan PLN.

Kim mengungkapkan apresiasinya, terkait apa yang telah dilakukan PLN di Balkondes Ngadiharjo untuk warga. Bahkan, pelayanan dan keramahan yang diberikan warga Balkondes Ngadiharjo dianggap cukup memuaskan.

“Adanya Balkondes Ngadiharjo sangat membantu warga, terutama dalam bidang ekonomi. Selain itu, PLN juga membantu lingkungan setempat seperti sekolah yang berada tepat di depan Balkondes,” jelas Kim.

Sementara, di sela kegiatan yang dilakukan, PLN juga mengajak para delegasi untuk berkenalan dengan murid SDN 1 Ngadiharjo. Bahkan, beberapa delegasi sempat maju ke depan kelas dan bercerita dalam bahasa Inggris.

Dalam acara tersebut, PLN menyerahkan bantuan sebesar Rp133.230.000 kepada SDN 1 Ngadiharjo untuk pembangunan kantin, perbaikan atap sekolah dan pengecatan gedung. PLN juga memberikan 170 buah tas sekolah kepada para siswa. (Bud)

Ikuti Kami di Google News