Sukseskan Germas, Fatayat NU Pati Kampanyekan Makan Buah Tiap Hari

Pati, Idola 92.6 FM – Fatayat Nahdhatul Ulama (NU) Kabupaten Pati ikut melakukan sosialisasi tentang Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (Germas), dengan mengampanyekan makan buah setiap hari di gedung NU, Senin (10/9).

Kegiatan yang digagas Dinas Kesehatan Jawa Tengah dengan menggandeng Fatayat NU Pati itu, karena para anggota Fatayah yang mayoritas perempuan dan ibu rumah tangga dipandang lebih efektif untuk menyosialisasikan Germas di masyarakat.

Sekretaris Umum Fatayat NU Pati Mujaidah mengatakan pihaknya cukup mengapresiasi, karena Fatayat ikut dilibatkan dalam menyukseskan program Germas di lingkungan.

Menurutnya, sebagai organisasi sayap dari organisasi keagamaan terbesar di Indonesia, maka kampanye Germas dengan menggandeng Fatayat NU sangat tepat. Sebab, anggota Fatayat NU tersebar di seluruh lapisan masyarakat.

Mujaidah menjelaskan, anggota Fatayat NU Pati tersebar di 21 kecamatan yang ada di kabupaten ini. Beberapa anggota Fatayat di antaranya, juga menjadi tokoh masyarakat di wilayanya masing-masing.

Oleh karena itu, lanjut Mujaidah, setelah kampanye Germas yang diberikan Dinas Kesehatan Jateng dan Dinkes Pati, pihaknya menularkan informasi tersebut ke anggota lainnya. Termasuk, kepada saudara dan tetangganya untuk mengetahui kampanye Germas.

“Melibatkan Fatayat NU ini sangat efektif sekali, karena anggota Fatayat itu kan mulai dari ranting, sampai se-kabupaten mengikuti semua. Dari pimpinan anak cabang bisa menyampaikan ke rantingnya masing-masing. Jadi, informasi Germas bisa sampai ke masyarakat,” kata Mujaidah.

Mujaidah lebih lanjut menjelaskan, dengan menularkan kegiatan Germas kepada masyarakat, diharapkan budaya hidup sehat atau perilaku hidup sehat sejak dini sudah mulai diterapkan. Sehingga, masyarakat Pati sehat dan terhindar dari penyakit menular atau tidak menular.

“Germas bisa dilakukan dengan mudah, kalau semua masyarakat sudah mengetahui manfaatnya,” tandasnya. (Bud)

Ikuti Kami di Google News