PLN Targetkan 2019 Rasio Elektrifikasi di Pulau Jawa Capai 100 Persen

Semarang, 92.6 FM-Masih banyak wilayah di Pulau Jawa yang belum teraliri listrik. Mayoritas berada di wilayah barat Pulau Jawa.

Direktur Bisnis Regional Jawa Bagian Tengah PT PLN Amir Rosidin mengatakan, saat ini rasio elektifikasi baru mencapai 93-94 persen. Namun, di 2019 mendatang bisa mencapai 100 persen dan seluruh daerah di Pulau Jawa teraliri listrik.

Menurutnya, untuk meningkatkan rasio elektrifikasi di Pulau Jawa lebih mudah jika dibanding pulau lainnya di Indonesia. Salah satunya soal biaya pemasangan sambungan baru atu pembangunan titik sambungan. Untuk wilayah Jawa, satu titik kawasan dengan kurang lebih 200 rumah hanya membutuhkan biaya antara Rp1 juta sampai Rp1,5 juta. Sementara untuk di wilayah Sumatera misalnya, satu titik pemasangan untuk sambungan 200 rumah, dana yang dibutuhkan bisa mencapai Rp150 juta.

Oleh karena itu, untuk meningkatkan rasio elektrifikasi di Pulau Jawa pada 2019 mendatang bisa tercapai.

“Elektrifikasi di Pulau Jawa saat ini baru 93-94 persen. Yang belum teraliri listrik akan dikejar sampai 2019 menjadi 100 persen. Kami akan garap wilayah barat Pulau Jawa, karena di sana masih banyak yang belum teraliri listrik,” kata Amir.

Lebih lanjut Amir menjelaskan, terkait dengan ketersediaan energi listrik pihaknya mengaku siap memenuhinya. Karena, PLN saat ini memiliki cadangan operasi listrik sekira 30 persen dari total kebutuhan listrik. Atau, delapan ribu MW cadangan listrik dari 33.153 MW dari daya mampu PLN di Pulau Jawa-Bali. (Bud)

Ikuti Kami di Google News