Gelar Workshop Santri Ngonten, Smartfren Berikan Edukasi Soal Positif Berinternet

Peserta mengikuti workshop Santri Ngonten yang diadakan Smartfren.

Semarang, Idola 92,6 FM-Selama bulan Ramadan tahun ini, Smartfren menggelar program #RamadanPenuhBerkah, yang merupakan rangkaian kegiatan literasi digital untuk memberikan manfaat positif internet pada seluruh masyarakat dan pelanggan.

Kegiatan tersebut di antaranya adalah “Santri Ngonten” yang merupakan kegiatan pelatihan, dan peningkatan literasi digital khusus untuk pelajar atau santri.

President Director Smartfren Merza Fachys mengatakan kegiatan “Santri Ngonten” merupakan rangkaian kegiatan sosial Smartfren untuk masyarakat, dalam bentuk pelatihan literasi digital. Pernyataan itu disampaikan melalui siaran pers, Selasa (11/3).

Menurut Merza, kegiatan tersebut diselenggarakan melalui Smartfren Community dan melibatkan lebih dari 500 orang pelajar tingkat SMP dan SMA serta perguruan tinggi sebagai peserta.

“Smartfren ingin memastikan bahwa momen Ramadan menjadi lebih bermakna bagi pelanggan dan masyarakat luas. Melalui Santri Ngonten, kami berharap dapat memberdayakan generasi muda dengan keterampilan digital yang positif dan produktif,” kata Merza.

Merza menjelaskan, para peserta mendapatkan materi literasi digital dengan tema bervariasi.

Mulai dari dasar-dasar merencanakan konten positif, hingga penggunaan alat editing video dan foto sederhana.

“Selama Ramadan, pelanggan bisa sahur sambil menikmati internet terbaik Smartfren dengan harga special, yaitu Kuota Sahur 12 GB dari seharga Rp11 ribu menjadi Rp5.500,” jelasnya.

Lebih lanjut Merza menjelaskan, rangkaian #RamadanPenuhBerkah juga menyelenggarakan Ngabuburit Penuh Berkah di Kampung Smartfren. (Bud)

Ikuti Kami di Google News