Dua Terminal PET Raih Proper Hijau Dari Kementerian LHK

Terminal LPG Tanjung Sekong difoto dari udara.

Semarang, Idola 92,6 FM-Dua terminal energi yang dikelola PT Pertamina Energy Terminal (PET), dianugerahi penghargaan PROPER Hijau 2024 dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK).

Penghargaan tersebut menjadi bukti komitmen PET, dalam menerapkan standar keberlanjutan yang tinggi dalam operasionalnya.

Direktur PET Bayu Prostiyono mengatakan kedua terminal yang meraih penghargaan adalah Terminal LPG Tanjung Sekong dan Fuel Terminal (FT) BBM Baubau. Pernyataan itu disampaikan melalui siaran pers, Kamis (27/2).

Menurutnya, Terminal LPG Tanjung Sekong sendiri menyuplai sebanyak 40 persen kebutuhan nasional elpiji berhasil memertahankan predikat PROPER Hijau berkat program unggulannya dalam konservasi keanekaragaman hayati (Kehati).

Program tersebut berfokus pada upaya pelestarian badak bercula satu di Taman Nasional Ujung Kulon, sebagai bagian dari kontribusi dalam menjaga kelestarian spesies endemik Indonesia.

Bayu menjelaskan, untuk FT BBM Baubau merupakan terminal backbone di wilayah Sulawesi.

FT Baubau untuk kali pertama meraih penghargaan PROPER Hijau yang didukung berbagai inisiatif berkelanjutan, salah satu program unggulannya adalah pengembangan aplikasi ‘Panic Button’ serta program pemberdayaan masyarakat melalui UMKM Olahan Ikan Katapayi Sulaa Mandiri yang berperan dalam meningkatkan perekonomian komunitas lokal.

“Pencapaian ini menegaskan bahwa penghargaan PROPER Hijau menjadi motivasi bagi PET, untuk terus berinovasi dalam menciptakan program keberlanjutan yang memberikan dampak positif bagi lingkungan dan masyarakat. Kami berkomitmen untuk menjalankan operasional yang ramah lingkungan serta terus berupaya menciptakan dampak positif bagi masyarakat melalui berbagai program keberlanjutan,” kata Bayu.

Lebih lanjut Bayu menjelaskan, penghargaan tersebut bukan hanya sebuah pencapaian tetapi juga menjadi dorongan untuk terus meningkatkan standar keberlanjutan dalam setiap aspek operasional.

“Kami percaya, bahwa bisnis yang bertanggung jawab terhadap lingkungan dan sosial akan menciptakan nilai jangka panjang tidak hanya bagi perusahaan tetapi juga bagi masyarakat dan ekosistem di sekitar kami. Komitmen ini akan terus kami jalankan sebagai bagian dari kontribusi nyata PET dan PIS dalam mendukung pembangunan berkelanjutan,” pungkasnya. (Bud)

Ikuti Kami di Google News
Artikel sebelumnyaKabar Gembira Buat Yang Mau Beli Rumah, Pemerintah Perpanjang Insentif PPN Rumah Tapak dan Apartemen
Artikel selanjutnyaKapolrestabes Ajak Masyarakat Tingkatkan Keamanan Selama Ramadan