Akhirnya, Unisbank Semarang Punya Tax Center

Tax Center Unisbank Semarang menjadi mitra Kanwil DJP Jateng I yang ke-31.

Semarang, Idola 92,6 FM-Universitas Stikubank (Unisbank) Semarang, akhirnya memiliki tax center.

Saat ini tax center Unisbank menjadi mitra yang ke-31, untuk menjadi penghubung program Direktorat Jenderal Pajak (DJP).

Rektor Unisbank Elen Puspitasari mengatakan kerja sama dengan Kanwil DJP Jawa Tengah I lewat pembentukan tax center, patut diapresiasi. Pernyataan itu disampaikan usai peresmian tax center Unisbank, kemarin.

Elen menjelaskan, minat mahasiswa terhadap bidang ekonomi saat ini cukup tinggi sehingga dibutuhkan sarana pelengkap untuk menunjang kegiatan belajar mengajar seperti tax center.

“Kami mewakili jajaran sivitas akademika menyampaikan apresiasi kepada DJP khususnya Kanwil DJP Jawa Tengah I, atas sinergi yang dilakukan sehingga Tax Center Unisbank dapat terbentuk,” kata Elen.

Menurut Elen, karena tingginya antusiasme mahasiswa dan minat untuk bergabung ke studi ekonomi khususnya akuntansi dan pajak maka pihaknya menjalin kerja sama dengan Kanwil DJP Jateng I.

Tujuannya, agar mampu menyiapkan kebutuhan dunia kerja yang semakin meningkat di bidang perpajakan.

“Oleh karena itu, dibutuhkan sarana penunjang untuk meningkatkan pengetahuan seperti tax center ini,” pungkasnya. (Bud)

Ikuti Kami di Google News
Artikel sebelumnyaRibuan Warga Kebonharjo Kendal Terdampak Banjir
Artikel selanjutnyaMahasiswa Unisbank Semarang Kini Punya Kesempatan Jadi Renjani