KPP Pratama Pati Ajak Dunia Pendidikan Kenalkan Pajak dan Keuangan Negara

KPP Pratama Pati bersama KPPN Pati memberikan sosialisasi terkait perpajakan dan keuangan negara kepada mahasiswa perbankan syariah dan ekonomi islam.
Ikuti Kami di Google News

Semarang, Idola 92,6 FM-Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Pati menggelar Tax Goes to Campus (TGTC) di Institut Pesantren Mathaliul Falah (MAFA) Pati.

Kegiatan tersebut diikuti puluhan mahasiswa program studi perbankan syariah dan ekonomi islam di Pati.

Kepala KPP Pratama Pati Paulus Soetjipto Adi Dosoputro mengatakan TGTC merupakan salah satu program Direktorat Jenderal Pajak (DJP), yang bekerja sama dengan institusi pendidikan untuk mengenalkan pajak dan keuangan negara. Hal itu disampaikan melalui siaran pers, kemarin.

Menurutnya, tujuan program tersebut adalah untuk memberikan pemahaman mengenai pajak sebagai pilar utama pembangunan negeri kepada generasi muda.

Dengan adanya kegiatan tersebut, dapat meningkatkan kesadaran pajak bagi generasi penerus di masa yang akan datang.

Paulus menjelaskan, pihaknya juga berkolaborasi dengan Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) Pati untuk mengenalkan dan memberi pemahaman terkait pengelolaan penyaluran dana APBN.

“Adik-adik mahasiswa dalam beberapa tahun ke depan, akan menjadi generasi emas yang merupakan aset penting bagi bangsa dan negara. Untuk mencapai tujuan tersebut, mahasiswa harus terus belajar dan berkembang. Melalui acara Tax Goes To Campus ini, mahasiswa dapat memperoleh ilmu pengetahuan seputar perpajakan,” kata Paulus.

Paulus berharap, para mahasiswa bisa mengambil peran untuk melakukan sosialisasi terkait pajak kepada masyarakat.

Termasuk, berkontribusi dengan mengambil peran dalam mengontrol kebijakan-kebijakan yang digagas pemerintah khususnya di bidang perpajakan. (Bud)