Jelang Musda ke-14, DPD REI Jateng Gelar  Penanaman Seribu Mangrove

Semarang, Radio Idola 92,6 FM – Jelang pelaksanaan musyawaah daerah ke-14, Dewan pimpinan daerah (DPD) Real Estate Indonesia (REI) Jawa Tengah menggelar serangkaian acara diataranya pertandingan olahraga bersama perbankan, donor darah dan penanaman pohon.

Wakil Ketua DPD REI Jateng bidang diklat, Harmawan Mardiyanto mengatakan, pertandingan olahraga berupa tenis meja, bukutangkis dan futsal ini digelar untuk mempererat kerjasama dengan stakeholder.

“ini pertandingan persahabatan antara kawan – kawan REI di tujuh komisariat akan kirimkan anggotanya, bertanding bersama dengan perbankkan, ada mandiri, BNI, BTN, juga BSI,” ungkapnya

Selain itu dilakukan pula kegiatan donor darah yang dibantu oleh palang merah Indonesia (PMI) kabupaten Kendal. Diharapkan kegiatan ini bisa medapatkan 55 katong darah dari pendonor.

“Kebetulan ini juga hari ulang tahun PMI, dan kita disupport dengan PMI kabupaten Kendal, jadi disediakan 55 kantong darah untuk hari ini,” ungkap Harmawan

Selain kegiatan olaharag dan donor darah, DPD REI Jateng juga melakukan penanaman pohon sebagai bentuk kepedulian terhadap lingkungan. Terdapat setidaknya delapan jenis pohon langka yang ditanam, serta delapn ribu pohon mangrove yang ditanam di Kawasan kota Semarang.

“kami asosiasi pengembang tidak hanya membangun rumah tetapi juga membangun lingkungan,” ungkap Harmawan

Harmawan mendorong semua pengembang yang tergabung di REI untuk turut peduli membangun  lingkungan dengan menerapkan program pembangunan satu rumah menamnam dua pohon.

“ Kita harapkan baik pengembang kecil maupun besar bisa ikut program pembangunan satu rumah, menanam dua pohon,” pungkasnya

Sementara itu pada musda Rei ke-14 yang akan dilaksanakan pada rabu (18/9) besok, diagendakan pemilihan ketua DPD REI Jateng  untuk periode 2004-2007.

 

 

 

 

 

 

Ikuti Kami di Google News