Hari Tenang Jadi Waktu Krusial Pengawasan Pilkada, Bawaslu Jateng Minta Elemen Masyarakat Ikut Terlibat Aktif

Komisioner Bawaslu Jateng Sosiawan saat membuka diskusi pengawasan partisipatif bersama wartawan dan mahasiswa.

Semarang, Idola 92,6 FM-Memasuki masa hari tenang Pilkada Serentak 2024, Bawaslu Jawa Tengah mengajak semua elemen masyarakat ikut terlibat aktif ikut melakukan pengawasan.

Tidak hanya dilakukan jajaran Bawaslu sampai ke tingkat desa/kelurahan saja, tetapi juga ada peran mahasiswa dan juga media massa ikut mengawasi.

Komisioner Bawaslu Jateng Sosiawan mengatakan mendekati masa tenang tahapan Pilkada Serentak 2024, dibutuhkan perhatian serius dalam proses pengawasan. Hal itu dikatakan di sela kegiatan sosialisasi pengawasan partisipatif di Kabupaten Semarang, Senin (18/11) sore.

Menurutnya, dalam proses pengawasan selama masa tenang dibutuhkan peran serta dari media massa dan juga mahasiswa serta masyarakat untuk ikut mengawasi.

Sosiawan menjelaskan, karena Bawaslu di tingkat provinsi maupun kabupaten/kota memiliki keterbatasan maka perlu ada pengawasan partisipatif yang bisa dilakukan media massa dan mahasiswa serta masyarakat.

Bawaslu Jateng sudah puluhan kali menggelar sosialisasi pengawasan partisipatif, agar ada peran aktif dari masyarakat ikut mengawasi jalannya setiap tahapan Pilkada Serentak 2024.

“Kita harapkan ada peran serta lebih aktif dan lebih nyata dari teman-teman mahasiswa dan juga para jurnalis, karena ini situasinya sudah mendekati akhir dari masa kampanye dan segera memasuki masa tenang. Nantinya tanggal 27 November kita menggelar pilkada serentak di seluruh Indonesia, termasuk di Jawa Tengah,” kata Sosiawan.

Lebih lanjut Sosiawan menjelaskan, dengan adanya partisipasi aktif dari media massa dan juga mahasiswa serta masyarakat akan semakin memudahkan pengawasan dalam tahapan Pilkada Serentak 2024.

Terlebih lagi, di masa tenang menjelang hari pemungutan suara menjadi waktu paling krusial yang harus diwaspadai dan diantisipasi.

“Kami berharap, pengawasan partisipatif yang dilakukan setiap elemen masyarakat ini akan menjadikan pilkada semakin bermartabat dan berkualitas,” tandasnya. (Bud)

Ikuti Kami di Google News