Ciptakan Ekosistem Industri Halal, BI Jateng Fasilitasi RPH Urus Sertifikasi Halal

Kepala KPw BI Jateng Rahmat Dwisaputra saat menyerahkan sertifikasi halal kepada salah satu perwakilan pelaku UMKM.
Ikuti Kami di Google News

Semarang, Idola 92,6 FM-Sebagai upaya mewujudkan ekonomi syariah di Jawa Tengah, Kantor Perwakilan Bank Indonesia Jateng menggelar Festival Jateng Syariah (FAJAR) 2024 di Hal Masjid Agung Jawa Tengah (MAJT), Kamis (8/8).

FAJAR 2024 merupakan rangkaian kegiatan Road to FESyar di Jateng, dengan mengangkat tema “Sinergi Memperkuat Industri dan Gaya Hidup Halalan Thayyiban untuk Kebangkitan Ekonomi Syariah Jawa Tengah” dan diselenggarakan mulai 8-11 Agustus 2024.

Kepala KPw BI Jateng Rahmat Dwisaputra mengatakan FAJAR 2024 menjadi langkah strategis dalam mendukung kebijakan utama Bank Indonesia, dan mewujudkan Indonesia sebagai pusat industri halal dunia sesuai Master Plan Industri Halal Indonesia 2023-2029.

Rahmat menjelaskan, pada penyelenggaraan FAJAR 2024 penekanannya kepada menciptakan ekosistem halal value chain di provinsi ini, yakni dari hulu hingga hilir.

Salah satunya, dengan meresmikan zona khas kuliner halal yang ada di MAJT.

Yakni, proses pengolahan makanan atau minuman yang dimulai dari hulu hingga hilir sesuai syariat agama Islam dan dikonsumsi masyarakat terjamin kehalalannya.

Menurutnya, KPw BI Jateng melakukan sinergi dengan semua pihak untuk membangun ekosistem halal value chain.

“Kami memfasilitasi beberapa rumah pemotongan hewan mendapatkan sertifikat halal dari Kementerian Agama. Kita sudah fasilitasi 20an RPH dan kerja sama dengan Baznas Jateng,” kata Rahmat.

Lebih lanjut Rahmat menjelaskan untuk zona khas halal yang sudah terbentuk ada di Semarang, Purwokerto dan Tegal serta Solo.

Sementara anggota Komisi XI Musthofa menambahkan, pihaknya mendukung upaya KPw BI Jateng dalam mewujudkan ekosistem halal value chain.

Menurutnya, dengan menciptakan ekosistem halal value chain di wilayah Jateng bisa direplikasi ke daerah lain.

“Harapan saya Jateng ini harus berbuat untuk Indonesia, dan bisa menguasai dunia,” ujar Musthofa.

Ketua MUI Jateng KH Ahmad Darodji menyatakan mendukung upaya sertifikasi halal dalam menumbuhkan ekosistem ekonomi syariah.

“Kami sudah ribuan memfasilitasi UMKM untuk mengurus sertifikasi halal,” ucap Darodji.

Sementara beberapa kegiatan FAJAR 2024 antara lain shalawat akbar, FAJAR Halal Exporience, silaturahim ponpes, Halal Chef Competition serta edukasi dan sosialisasi ekonomi syariah bersinergi dengan stakeholders. (Bud)

Artikel sebelumnyaUpayakan Zero Residivisim, Densus 88 Siapkan Program Rumah Transisi
Artikel selanjutnyaApa Pentingnya Membacakan Buku untuk Anak? Bagaimana Menjadikannya sebagai Kebiasaan?