Bank Asing Mulai Angkat Kaki dari RI; Apa Penyebabnya?

Bank Asing Angkat Kaki dari Indo
Ilustrasi/Ulasan.co

Semarang, Idola 92.6 FM – Sejumlah bank asing secara perlahan satu per-satu angkat kaki dan tidak lagi beroperasi di Indonesia. Terbaru, kepergian Citibank, N.A. Indonesia, Standard Chartered, dan PT Bank Commonwealth.

Terkini, PT Bank Commonwealth menjadi sorotan publik karena Pemutusan Hubungan Kerja terhadap 1.146 karyawannya// Kekisruhan dipicu pemberian pesangon ribuan karyawan tersebut.

Selain PT Bank Commonwealth, sejumlah bank asing juga tak beroperasi lagi di Indonesia. Di antaranya: Rabobank Indonesia asal Belanda pada bulan April 2019/, Bank The Royal Bank of Scotland (RBS) asal Belanda pada Februari 2018, PT Bank ANZ Indonesia asal Australia tahun 2018, dan Bank Barclays Indonesia asal Inggris tahun 2009.

Jadi, apa yang mendorong Bank Asing mulai angkat kaki dari Indonesia; Apa penyebabnya? Kenapa bisa terjadi?

Untuk memperoleh gambaran atas persoalan ini, radio Idola Semarang berdiskusi dengan narasumber Ekonom dari Center of Economic and Law Studies (CELIOS), Nailul Huda. (her/yes/ao)

Simak podcast diskusinya:

Ikuti Kami di Google News