Banyumas, Idola 92.6 FM – Sosok satu ini dikenal sebagai pemberdaya petani muda. Ia mengajak anak-anak muda di Banyumas berkolaborasi melalui gerakan tani.
Sosok itu adalah Audri Syahroni (22), founder Muda Tani Banyumas Jawa Tengah. Muda Tani adalah gerakan regenerasi petani dari Banyumas. Berfokus pada peran generasi muda membangun kolaborasi. Atas apa yang dilakukan, Audri mendapat penghargaan sebagai Tokoh Muda Inspiratif Muda30.
Muda Tani menjadi program regenerasi petani, mempunyai tujuan: pembaharuan dan modernisasi sektor pertanian; mengatasi masalah regenerasi; meningkatkan kesejahteraan petani muda; dan pengembangan pemimpin pertanian masa depan.
Muda Tani mempunyai manfaat, kelangsungan pertanian, pembaharuan teknologi dan praktik, peningkatan produktivitas, peningkatan kesejahteraan ekonomi, konservasi sumber daya alam, pembentukan pemimpin masa depan
dan pengurangan urbanisasi.
Kepada radio Idola, Audri menuturkan bahwa dirinya memang bukan dari keluarga petani, tapi punya sejumlah tanaman seperti durian, alpokat, dan lahan sawah.
Selengkapnya, berikut ini wawancara radio Idola Semarang pagi (18/04) tadi, bersama Audri Syahroni, founder Muda Tani Banyumas. (yes/her)
Simak podcast wawancaranya: