Semarang, Idola 92,6 FM – Kayla Idris, siswi SD Muktiharjo 01 lolos ke babak final Olimpiade Sains Nasional (OSN) 2023 tingkat Kota Semarang.
Kayla menduduki peringkat pertama saat seleksi di tingkat Kecamatan Pedurungan.
Orang tua Kayla Idris, Yunika Purnama Wati mengatakan Dinas Pendidikan Kota Semarang menyelenggarakan OSN 2023 untuk pelajar sekolah dasar (SD).
Saat ini, putrinya masuk babak final OSN 2023.
Yunika menjelaskan, OSN 2023 merupakan pengalaman pertama bagi putrinya mengikuti lomba olimpiade sains.
Sebelumnya, Kayla juga pernah mengikuti lomba dan menjuarai tahfidz Alquran.
Menurut Yunika, pada 31 Januari 2023 besok anaknya akan menghadapi babak final OSN 2023 tingkat Kota Semarang.
Harapannya, sang anak bisa melalui tahapan dengan lancar dan mendapatkan hasil yang terbaik.
“Sebagai orang tua, saya sangat mendukung dan mendoakan terus perjuangan anak saya dari tahap awal hingga Insya Allah jika diijinkan hingga bisa ke tingkat provinsi dan nasional. Mudah-mudahan hingga ke tingkat internasional,” kata Yunika, Rabu (25/1).
Diketahui kegiatan OSN 2023 merupakan bagian dari program kerja Dinas Pendidikan Kota Semarang, penelusuran bakat minat SD 2023.
Jenis lomba dibagi menjadi dua, yaitu Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) dengan ketentuan peserta siswa kelas IV atau V SD negeri maupun swasta usia maksimal 12 tahun.
Seleksi peserta dibagi menjadi seleksi tingkat sekolah yang sepenuhnya menjadi tanggung jawab sekolah, dengan hasil mengirimkan dua siswa terbaik untuk mengikuti seleksi tingkat kecamatan.
Selanjutnya, peringkat enam terbaik dari seleksi tingkat kecamatan akan dikirim ke seleksi tingkat Kota Semarang.
Pada Seleksi tingkat Kota Semarang dibagi menjadi dua babak, yaitu babak semi final yang terdiri dari 96 peserta Matematika dan 96 peserta IPA.
Babak kedua adalah final yang terdiri dari 30 siswa dengan nilai terbaik pada babak semi final.
Seleksi OSN SD tingkat Kota Semarang 2023 dilakukan dengan tes tertulis berbahasa Indonesia dan bahasa Inggris. (Bud)