Sulsel, Idola 92.6 FM – SMK Negeri 3 Gowa Sulawesi Selatan (Sulsel) baru-baru ini terpilih menjadi SMK PK (Pusat Keunggulan) oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi tahun 2023.
Keterpilihan SMK Negeri 3 Gowa sebagai SMK PK setelah Ditjen Diksi melakukan penilaian terhadap 4.000 SMK di Indonesia yang mengikuti seleksi. Sebanyak 107 sekolah dinyatakan lolos, enam di antaranya merupakan SMK yang berlokasi di Sulsel, salah satunya SMK Negeri 3 Gowa.
Menurut Kepala SMK Negeri 3 Gowa Muhammad Jafar, sekolah sudah menerapkan Kurikulum Merdeka Berbagi.”Kita menyusun kurikulum operasional sekolah, di mana kurikuklum ini sangat apresiasif kepada anak, khususnya pada anak, jadi pembelajaran sesuai kebutuhan anak, tidak sesuai kebutuhan gurunya, atau kebutuhan kurikulum,”terang Jafar kepada radio Idola, pagi (04/07) tadi.
Selain itu, SMK Negeri 3 Gowa membuat jadwal pembelajarannya menggunakan pola 231. Pola 231 memudahkan terciptanya kontinuitas pembelajaran karena peserta didik belajar mata pelajaran teori di semester satu dan dua, selanjutnya di semester tiga, empat, dan lima diberikan mata materi pelajaran produktif model Teaching Factory, sementara di semester enam dilakukan Prakerin (Praktik Kerja Industri) atau magang di industri.
Selengkapnya, mengenal SMK Negeri 3 Gowa berikut ini wawancara radio Idola Semarang bersama Kepala SMK Negeri 3 Gowa, Muhammad Jafar, S.Pd. (yes/her)
Simak podcast wawancaranya: