Semarang, Idola 92.6 FM – Politikus PDI Perjuangan-Budiman Sudjatmiko, baru-baru ini bertemu dengan Ketua Umum Partai Gerindra-Prabowo Subianto. Pertemuan keduanya kabarnya membuat PDIP gerah dan tak senang.
Ada yang menyebut, kedatangan politisi PDIP Budiman Sudjatmiko di kediaman Prabowo Subianto mengindikasikan kian terpecahnya barisan internal PDIP yang tengah mengusung Ganjar Pranowo.
Selain itu, pernyataan Budiman Sudjatmiko soal kapabilitas Prabowo Subianto dalam menghadapi ketidakpastian global, sudah menyiratkan dukungan politiknya secara terang.
Atas sikap Budiman, PDI Perjuangan berencana memanggil Budiman. Pemanggilan itu merupakan buntut dari pertemuan tersebut.
Lantas, membaca spekulasi pertemuan Budiman Sudjatmiko, apakah Budiman Sudjatmiko membawa misi tersembunyi dari PDI Perjuangan? Kalau enggak, apakah bisa dibaca sebagai bukti tidak solidnya PDIP? Dan, atau apa lagi yang kemudian bisa dibaca dari peristiwa ini?
Untuk memperoleh gambaran, radio Idola Semarang berdiskusi dengan narasumber, yakni: Pakar politik dari Universitas Al Azhar Indonesia, Dr Ujang Komarudin dan Dekan FISIP Universitas Diponegoro Semarang, Prof Dr Hardi Warsono. (her/yes/ao)
Simak podcast diskusinya: