Semarang, Idola 92,6 FM – Fasilitas kesehatan yang mudah dan murah serta terjangkau masyarakat, menjadi latar belakang dari pembangunan RS Hasyim Asy’ari di Kabupaten Jombang Jawa Timur.
RS Hasyim Asy’ari merupakan rintisan dari almarhum KH Sholahuddin Wahid atau Gus Sholah.
Kepala Cabang JNE Mojokerto Kemal Arikan mengatakan peresmian RS Hasyim Asy’ari diselenggarakan Yayasan Ponpes Tebuireng dan Dompet Dhuafa, dan telah mulai beroperasi serta melayani masyarakat mulai 2 Februari 2023 lalu.
Kemal menjelaskan, donasi yang diserahkan JNE saat itu berupa alat kesehatan dan uang tunai sebesar Rp1 miliar.
Donasi tersebut digunakan untuk pengadaan alat-alat kesehatan rumah sakit, yang dibangun di atas tanah seluas satu hektare.
“Dengan adanya bantuan untuk rumah sakit ini, JNE berharap dapat memudahkan masyarakat dalam mendapatkan fasilitas kesehatan. Sesuai dengan tagline JNE yaitu ‘Connecting Happiness’ yang berarti mengantarkan kebahagiaan serta memiliki arti dan makna sangat luas,” kata Kemal.
Lebih lanjut Kemal menjelaskan, dengan kolaborasi bersama tersebut JNE dapat semakin memaksimalkan upayanya untuk memberikan manfaat seluas-luasnya kepada bangsa Indonesia dalam hal kesehatan. (Bud)