Puncak Penganugerahan Zakat Award 2022

Indonesia Giving Fest - Zakat Expo 2022
Setelah melalui berbagai tahapan dari mulai pendaftaran hingga presentasi online, penerima penghargaan Zakat Award 2022 akhirnya diumumkan bersamaan dengan diresmikannya Indonesia Giving Fest – Zakat Expo 2022, Jumat (23/12) lalu. (Photo/Forum Zakat)

Saat 15 portofolio penerima penghargaan tersebut diumumkan, sontak mengundang riuh tepuk tangan dari para peserta yang hadir dalam kesempatan tersebut. Adapun para penerima penghargaan tersbut adalah:

OPZ Skala Kabupaten/Kota

  1. Zakat Sukses : Program Perempuan Tanpa Utang
  2. Berdaya Foundation : Gerakan Bumil Sehat
  3. Goedang Zakat Al-Khairaat : Sekolah Penghafal Al-Quran Al-Khairaat
  4. Dompet Sejuta Harapan : Tangki Air Bersih
  5. LAZ YASA Malang : Dakwah Lapas

OPZ Skala Provinsi

  1. Sinergi Foundation : Fishbank Indonesia
  2. Harapan Dhuafa : Pengadaan Jamban dengan Pendekatan CLTS
  3. SOLOPEDULI : SMK IT SMART INFORMATIKA
  4. LAZnas PHR : Clean Water Project
  5. LAZnas PHR : Jaringan Masjid Berdaya (JMB)

OPZ Skala Nasional

  1. Dompet Dhuafa : Desa Tani : Berdaya di Tanah Sendiri
  2. Inisiatif Zakat Indonesia : Rumah Singgah Pasien
  3. LAZ AL AZHAR : RUMAH GEMILANG INDONESIA
  4. Nurul Hayat : GRIYA LANSIA
  5. Baitul Maal Hidayatullah : Pemberdayaan Dai Tangguh
Ikuti Kami di Google News