Mengenal Syarifudin Yunus, Pendiri TBM Lentera Pustaka Bogor

Syarifudin Yunus
Syarifudin Yunus Pendiri Taman Baca Masyarakat (TBM) Lentera Pustaka Sukaluyu Tamansari Bogor Jawa Barat. (Photo dok Syarif)

Bogor, Idola 92.6 FM – Sebagai upaya meningkatkan literasi pada masyarakat sekitar Syarifudin Yunus mendirikan Taman Baca Masyarakat (TBM) Lentera Pustaka di Sukaluyu Tamansari Bogor Jawa Barat.

Saat berdiri tahun 2017 lalu, TBM Lentera Pustaka hanya menjalankan 1 program literasi yaitu taman bacaan. Namun, kini setelah lima tahun, ada 15 program literasi yang dijalankan di TBM Lentera Pustaka. Tidak kurang 200 orang menjadi pengguna layanan TBM Lentera Pustaka setiap minggunya.

Kegiatan TBM Lentera Pustaka Sukaluyu Tamansari Bogor
Kegiatan TBM Lentera Pustaka Sukaluyu Tamansari Bogor. Jika awal didirikan hanya 14 anak yang bergabung, kini ada 130 anak aktif di sini. (Photo dok Syarif)

Menurut Syarifudin, warga sekitar angka putus sekolahnya cukup tinggi.”81 % lulus SD, 19% tingkat SMP,”tutur Syarif kepada Radio Idola, pagi (21/12) tadi. Ia berharap dengan keberadaan TBM Lentera Pustaka, wawasan anak-anak bertambah.”Dengan buku bacaan, wawasan bertambah, pengetahuan ada, sehingga daya tolak berhenti sekolah tinggi,”tambahnya.

Kegiatan TBM Lentera Pustaka Sukaluyu Tamansari Bogor
Setiap minggu, anak-anak di sekitar Sukalayu Tamansari Bogor antusias untuk mendatangi TBM Lentera Pustaka. (Photo dok Syarif)

Kerja keras berbuah manis. Meski pada awalnya sulit mengajak mereka membaca, tapi sekarang tidak.”Sekarang kalau hari minggu, ada pergerakan ke taman baca,”tutur pria yang setiap pekan pulang pergi Jakarta Bogor.

Kegiatan TBM Lentera Pustaka Sukaluyu Tamansari Bogor
5 November 2017, Syarifudin Yunus mendirikan TBM Lentera Pustaka di garasi rumah Sukaluyu Tamansari Bogor. Dengan harapan agar warga sekitar bisa baca alias tidak buta aksara. (Photo dok Syarif)

Lalu bagaimana perjalanan TBM Lentera Pustaka hingga sampai ke titik seperti sekarang ini? Ke depan apa yang akan dilakukan Syarif untuk memberdayakan masyarakat setempat?

Selengkapnya, berikut ini wawancara radio Idola Semarang bersama Syarifudin Yunus, Pendiri Taman Baca Masyarakat (TBM) Lentera Pustaka Sukaluyu Tamansari Bogor Jawa Barat. (yes/her)

Simak podcast wawancaranya:

Ikuti Kami di Google News