Infrastruktur Memadai Mendukung Investasi di Jateng

Ratna Kawuri
Ratna Kawuri, Kepala DPMPTSP Jateng.

Semarang, Idola 92,6 FM – Banyaknya investasi masuk di Jawa Tengah, tidak lepas dari dukungan infrastruktur yang memadai di provinsi ini. Tidak hanya bandara dan pelabuhan saja, tetapi juga akses tol Trans Jawa ikut memberikan andil terhadap pertumbuhan investasi di Jateng.

Kepala Dinas Penanaman Modal Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Jateng Ratna Kawuri mengatakan infrastruktur di provinsi ini, bisa dikatakan hampir mencakup semua akses untuk dukungan investasi. Yakni ada dua bandara bertaraf internasional di Jateng, pelabuhan, konektivitas jaringan rel kereta api double track dan juga tol Trans Jawa. Pernyataan itu dikatakan saat ditemui di kantornya, baru-baru ini.

Ratna menjelaskan, dari sisi ketersediaan infrastruktur energi juga dipandang cukup memadai di Jateng. Setidaknya Jateng terjadi surplus energi listrik dengan didukung 7.303,97 Mega Watt (MW) dan juga dukungan jaringan gas industri untuk memenuhi kebutuhan industri di Jateng.

Menurutnya, infrastruktur yang baik akan menjadi modal kuat bagi daerah dalam menarik investor masuk.

“Ketersediaan infrastruktur jalan, listrik, energi dan lain sebagainya. Bahkan bandara dan pelabuhan itu kan juga harus mendukung. Kami kalau jualan ya tidak bisa hanya bilang ini lho ada peluang investasi, engga bisa seperti itu sepanjang infrastruktur tidak tersedia,” kata Ratna.

Lebih lanjut Ratna menjelaskan, saat ini ada 116.067 orang angkatan kerja dan yang terserap di sektor penanaman asing sebanyak 68.041 personel. Sedangkan untuk mendukung penanaman modal dalam negeri, sudah ada 48.026 personel.

“Guna memenuhi target investasi tahun ini, kami akan mengoptimalkan peran dari tim KNPI provinsi maupun gubernur,” pungkasnya. (Bud)

Ikuti Kami di Google News