Bersama Dinkes, BPJS Kesehatan Semarang Kolaborasikan Layanan Online

Aplikasi Mobile JKN
Petugas BPJS Kesehatan menunjukkan aplikasi Mobile JKN.

Semarang, Idola 92,6 FM – BPJS Kesehatan Cabang Semarang bersama Dinas Kesehatan setempat, menerapkan layanan tanpa tatap muka atau online melalui program layanan konsultasi dokter online. Program tersebut dikelola Dinas Kesehatan dan BPJS Kesehatan Cabang Semarang, bagi masyarakat yang membutuhkan layanan tanpa keluar rumah.

Kepala BPJS Kesehatan Cabang Semarang Andi Ashar mengatakan program tersebut memberikan kemudahan kepada masyarakat peserta JKN, yang membutuhkan komunikasi dengan dokter secara online. Baik lewat kanal yang dikelola Dinas Kesehatan Kota Semarang, maupun di aplikasi Mobile JKN milik BPJS Kesehatan. Pernyataan itu dikatakan saat ditemui di kantornya, baru-baru ini.

Andi menjelaskan, melalui penguatan jalinan sinergi layanan digital milik Dinas Kesehatan Kota Semarang dan BPJS Kesehatan itu pihaknya mencoba meningkatkan mutu pelayanan kesehatan kepada masyarakat.

Menurutnya, masyarakat yang lebih nyaman menggunakan layanan online dari rumah untuk mendapatkan layanan kesehatan bisa memanfaatkan kanal milik Dinas Kesehatan ataupun BPJS Kesehatan Cabang Semarang.

“Ini untuk menjawab bahwa ternyata di masa pandemi COVID-19 ini masih banyak, walaupun levelnya sekarang sudah turun. Tapi masih ada juga masyarakat kita yang masih nyaman melakukan konsultasi kesehatan melalui media. Satu menggunakan platfom Whatsapps yang dikelola Dinas Kesehatan, dan satunya platfom BPJS Kesehatan menggunakan Mobile JKN. Itu kita lakukan sinergi karena masyarakat Kota Semarang ya peserta JKN juga,” kata Andi.

Lebih lanjut Andi menjelaskan, pihaknya juga memiliki layanan online untuk administrasi kepesertaan. Baik pendaftaran pribadi, ataupun pendaftaran karyawan atau perusahaan.

“Kami juga punya layanan program perkasa, pemeriksaan berkala cegah obesitas. Ini untuk pencegahan penyakit obesitas, dan menyasar peserta JKN usia di atas 17 tahun,” pungkasnya. (Bud)

Ikuti Kami di Google News