57 SPBU Kantong Disiapkan di Jalur Mudik

Armada mobil tangki
Armada mobil tangki sebagai SPBU kantong bersiaga untuk menyalurkan BBM saat arus mudik Lebaran.

Semarang, Idola 92,6 FM – Pertamina Patra Niaga Jawa Bagian Tengah menyiapkan 57 SPBU kantong berupa armada mobil tangki, untuk bersiaga di jalur mudik di jalan tol maupun jalan nasional selama masa libur Lebaran. Penempatan armada mobil tangki berisi bahan bakar minyak (BBM) penuh itu, untuk memudahkan pengiriman ke SPBU yang membutuhkan.

Area Manager Communication, Relations & CSR Pertamina Patra Niaga Jawa Bagian Tengah Brasto Galih Nugroho mengatakan pihaknya menyiapkan stok tambahan BBM di armada mobil tangki, dan ditempatkan di beberapa titik SPBU. Khususnya, yang berpotensi terjadinya peningkatan kebutuhan BBM di jalur mudik. Pernyataan itu dikatakan saat ditemui wartawan, baru-baru ini.

Brasto menjelaskan, 57 armada mobil tangki berisi BBM penuh itu ditempatkan di SPBU yang merupakan jalur strategis. Yakni ramai konsumen di wilayah Jawa Tengah dan juga Yogyakarta. Selain SPBU kantong, juga disiapkan delapan pertashop dan satu unit SPBU modular di rest area yang belum memiliki SPBU permanen.

Menurut Brasto, pihaknya juga menyiagakan motoris Pertamina dan tiga mobil siaga. Yakni berada di exit tol Tegal, exit tol Kaliwungu dan exit tol Ngemplak.

“Kita punya SPBU-SPBU kantong yang disiapkan di beberapa rest area, maupun di maupun di beberapa SPBU tertentu yang di jalur mudik. Misal suatu SPBU stoknya sudah mulai menipis, maka SPBU kantong bisa bergerak. SPBU kantong itu adalah truk tangki yang dia disiagakan di SPBU tertentu, khusus untuk menyalurkan BBM ke SPBU tertentu apabila dibutuhkan. Ini jadi solusi, karena kalau mengandalkan fuel terminal tentu jaraknya cukup jauh,” kata Brasto.

Lebih lanjut Brasto menjelaskan, hal itu menjadi strategi jajarannya untuk bisa menyalurkan BBM dengan lebih cepat arus mudik Lebaran. Sehingga, SPBU yang berada di jalur strategis akan disiagakan 24 jam dengan stok penuh. Tujuannya, untuk mengantisipasi terjadinya antrean panjang di SPBU sebelumnya.

“Kami berkomitmen melayani kebutuhan energi, agar masyarakat dapat menikmati Ramadan dan Idul Fitri dengan tenang,” pungkasnya. (Bud)

Ikuti Kami di Google News