Cegah Omicron, Vaksinasi Terus Ditingkatkan

Yulianto Prabowo
Yulianto Prabowo, Kadinkes Jateng.

Semarang, Idola 92,6 FM – Dinas Kesehatan Jawa Tengah mendorong daerah yang belum mencapai 70 persen capaian vaksinasi COVID-19, agar terus melakukan percepatan hingga akhir tahun. Dalam sisa waktu sebelum akhir tahun, diharapkan sudah selesai dan mencapai target yang ditetapkan untuk mencegah varian baru dari COVID-19.

Kepala Dinas Kesehatan Jateng Yulianto Prabowo mengatakan strategi percepatan vaksinasi di daerah yang belum mencapai 70 persen, harus segera dipetakan untuk mengatisipasi penyebaran COVID-19 varian omicron. Pernyataan itu dikatakannya saat ditemui di Gradhika Bhakti Praja, Kamis (16/12) petang.

Yulianto menjelaskan, upaya penyekatan yang dilakukan selama masa libur Natal 2021 dan Tahun Baru 2022 hanya menunda waktu saja. Sehingga, upaya nyata yang bisa dilakukan dengan meningkatkan percepatan vaksinasi ditambah gerakan 3M lebih ketat.

Menurutnya, protokol kesehatan secara ketat memang harus ditaati masyarakat yang melakukan kegiatan selama masa Natal dan Tahun Baru.

“Vaksinasi utamanya lansianya dipercepat, supaya nanti kelompo-kelompok risikonya lebih tahan. Apabila nanti terjadi penularan itu, risikonya bisa rendah ya tidak fatal. Jadi memang seperti yang sudah disampaikan oleh WHO ya itu memang mencegah penularan antarnegara memang sulit sekali hampir mustahil,” kata Yulianto.

Lebih lanjut Yulianto menjelaskan, pihaknya juga terus mendorong lima bus vaksin yang dimiliki melakukan jemput bola ke daerah-daerah pelosok. Tujuannya, untuk melakukan vaksinasi kepada kelompok rentan dari lansia maupun penyandang disabilitas.

“Vaksinasi yang didorong adalah kelompok lansia, karena di daerah daerah masih ada lansia belum tersentuh program vaksinasi,” pungkasnya. (Bud)

Ikuti Kami di Google News
Artikel sebelumnyaMengenal Jenang Kulit Durian “Julid” Inovasi Tim Mahasiswi IAIN Ponorogo
Artikel selanjutnyaKapolda Minta Masyarakat Tetap Taat Prokes Selama Libur Nataru