Semarang, Idola 92,6 FM – RSUP dokter Kariadi Semarang menyiapkan sejumlah tenaga medis terlatih, dan 16 ruang isolasi khusus jika sewaktu-waktu ada pasien dengan indikasi Virus Corona dirujuk ke rumah sakit pemerintah pusat itu. Ruang isolasi khusus yang disiapkan itu, berada di Gedung Rajawali lantai enam dengan akses khusus.
Kepala Bidang Pelayanan Medis RSUP dokter Kariadi Semarang dokter Nurdopo Baskoro mengatakan pihaknya sudah memersiapkan ruangan khusus yang dilengkapi peralatan medis memadai. Sehingga, nantinya bisa memberikan penanganan medis terhadap pasien yang diduga terinfeksi Cirus Corona.
Menurutnya, ruang isolasi yang disiapkan itu terdiri dari dua tempat tidur atau ranjang pasien. Serta, ruang isolasi lainnya berada di lantai terpisah.
Nurdopo menjelaskan, untuk tenaga medis disiapkan 23 dokter jika terjadi outbreak atau wabah penyakit.
“Sudah mendapatkan instruksi dari Kemenkes, dan sebelumnya kita juga sudah melakukan persiapan bahwa untuk kasus-kasus yang berkaitan dengan PIE kita sudah lakukan koordinasi. Kita juga sudah masuk dalam grup nasional, untuk siap siaga menghadapi wabah ini. Kita juga diminta melaporkan fasilitas-fasilita apa yang kita punya, sehingga itu menjadi mapping dari Kemenkes,” kata Nurdopo, Jumat (24/1).
Lebih lanjut Nurdopo menjelaskan, nantinya prosedur penanganan pasien terduga terinfeksi Virus Corona dengan menggunakan mobil ambulan. Setelah sampai di RSUP dokter Kariadi, pasien akan dibawa menggunakan lift khusus untuk meminimalkan kontak langsung dengan pengunjung serta tenaga kesehatan lainnya.
“Ruang isolasi ditangani dokter dan perawat, yang memang sudah mendapat tugas pengendalian infeksi. Jadi, kami seminimal mungkin menghindari penularan,” pungkasnya. (Bud)