Kendal, Idola 92.6 FM – Kawasan Pantai Kartika Jaya, Patebon, Kabupaten Kendal yang memprihatinkan mulai diperbaiki masyarakat sekitar bersama jajaran TNI/Polri dan juga anggota Pramuka serta relawan. Sebanyak 25 ribu tanaman mangrove dan cemara laut, ditanam di sekitar Pantai Kartika Jaya.
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mengatakan penanaman mangrove dan cemara laut di Pantai Kartika Jaya Kendal ini, sebagai salah satu upaya melakukan reboisasi karena kondisinya yang memprihatinkan. Tanaman mangrove dan cemara laut yang ditanam itu, diharapkan akan mempunyai banyak manfaat. Terutama, dalam hal sebagai rumah bagi berbagai jenis ikan.
Menurutnya, mangrove akan menjadi sumber pakan yang banyak bagi ikan berkembang biak.
Ganjar menjelaskan, masyarakat sekitar diharapkan bisa merawat dan menjaga kelestarian dari mangrove dan juga cemara laut yang sudah ditanam.
“Kita melakukan reboisasi. Kita tanam mangrove dan cemara laut. Ada harapan, mangrove ini nanti punya fungsi yang banyak. Salah satunya jadi sumber makanan bagi ikan, ikannya jadi banyak. Mangrove juga bisa dipakai sebagai bahan pewarna batik,” kata Ganjar, Kamis (11/4) kemarin.
Ganjar menjelaskan, manfaat lain yang bisa didapatkan dari tanaman mangrove adalah bisa digunakan sebagai bahan pewarna batik. Karena, banyak pelaku usaha batik yang telah menggunakan mangrove sebagai bahan pewarna alami.
Bupati Kendal Mirna Annisa menambahkan, dengan penanaman mangrove dan juga cemara laut bisa mengembalikan keindahan kawasan Pantai Kartika Jaya Palebon. Sehingga, bisa menjadi daya tarik bagi wisatawan yang datang.
“Nanti kita bisa buatkan wisata track mangrove sebagai daya tarik di Pantai Kartika Jaya. Dengan demikian, akan bisa meningkatkan perekonomian masyarakat sekitar,” ujar Mirna. (Bud)