Pertamina Gelar Lucky Dip Pertalite Sambut Hari Konsumen

Semarang, Idola 92.6 FM – PT Pertamina Marketing Operation Region (MOR) IV menggelar promosi Pertalite Lucky Dip di SPBU Kedungmundu Semarang, dalam rangka menyambut Hari Konsumen setiap 20 April. Kegiatan tersebut juga sebagai bentuk apresiasi kepada pelanggan setia Pertalite, yang mau beralih dari mengonsumsi bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi ke nonsubsidi.

Senior Sales Representatif Wilayah Semarang Alamkanda mengatakan Lucky Dip Pertalite tersebut digelar sejak bulan kemarin, dan pada April 2018 ini dilanjutkan program sejenis. Selain di Semarang, kegiatan serupa juga diadakan di Kota Yogyakarta.

Untuk mendapatkan kesempatan di Lucky Dip, jelas Alamkanda, masyarakat cukup membeli Pertalite sebesar Rp20 ribu bagi pengendara sepeda motor. Sedangkan untuk pengendara mobil, pembelian Pertalite minimal Rp150 ribu.

“Ini program apresiasi dari Pertamina kepada pelanggan setia Pertalite yang jauh lebih tegas memilih BBM nonsubsidi. Pembagian SPBU ini random, kalau yang ramai kita datangi. Kita pindah-pindah,” kata Alamkanda.

Sementara, dalam program Lucky Dip di SPBU Kedungmundu dua orang berhak masing-masing hadiah utama berupa ponsel pintar. Salah satunya adalah warga Sinar Waluyo bernama Jiman, yang membeli Pertalite sebesar Rp150 ribu.

Menurutnya, ia tidak menyangka bisa mendapatkan hadiah berupa ponsel pintar yang disediakan. Sebab, biasanya ketika membeli BBM memang di SPBU yang tak jauh dari rumahnya.

Jiman mengaku memilih menggunakan Pertalite, karena dirasakan lebih enteng ditarikan mesinnya.

“Memang sudah sejak lama pakai Pertalite, alasannya tarikan mesin jadi lebih enteng. Biasanya kalau beli Rp200 ribu, minim Rp100 ribu,” ujarnya. (Bud)

Ikuti Kami di Google News