Semarang, Idola 92.6 FM – Kepala Kantor BPJS Kesehatan Cabang Utama Semarang Bimantoro mengatakan bagi masyarakat peserta Jaminan Kesehatan Nasional Kartu Indonesia Sehat (JKN-KIS) yang ingin mendapatkan diskon khusus di sejumlah hotel atau bahkan wahana wisata, cukup menunjukkan kartu JKN-KIS masih aktif ketika bertransaksi. Hal itu dikatakannya, ketika melakukan penandatanganan kesepakatan dengan sejumlah merchant yang bekerjasama dengan BPJS Kesehatan, Rabu (4/4).
Menurutnya, peserta JKN-KIS bisa mendapatkan harga khusus selama periode 7 April 2018 sampai dengan 13 April 2019. Promo diskon yang diberikan mulai dari potongan harga sebesar 50 persen untuk kamar menginap di Hotel Pessona Semarang, Noormans dan Grasia. Sedangkan untuk promo diskon bagi merchant lainnya sebesar 10-20 persen, dalam setiap satu kali bertransaksi.
Bimo menjelaskan, semakin banyak merchant yang bekerjasama dengan BPJS Kesehatan maka peserta JKN-KIS akan mendapatkan keuntungan berlebih. Sebab, tidak hanya digunakan saat sakit saja tetapi kartu JKN-KIS bisa dimanfaatkan untuk mendapat fasilitas lainnya di luar pelayanan kesehatan.
“Untuk memanfaatkan promo atau fasilitas tambahan itu cukup menunjukkan kartu JKN-KIS yang aktif. Jadi, peserta tidak hanya memanfaatkan untuk mendapat pelayanan kesehatan saat sakit saja tapi juga untuk kegunaan yang lain,” kata Bimo.
Lebih lanjut Bimo menjelaskan, bagi perusahaan lainnya yang ingin menjalin kerja sama dengan BPJS Kesehatan bisa mengajukan permohonan.
“Dengan semakin banyak pihak ketiga yang bekerjasama dengan BPJS Kesehatan, maka akan menarik minat masyarakat begabung menjadi peserta JKN-KIS,” tandasnya. (Bud)