Rasa bangga dan kebanggaan bak pisau bermata dua. Dan pertandingan Inggris vs Belgia dini hari nanti adalah Tentang Kebanggaan. Pertandingan ini sudah tidak lagi menentukan karena kedua negara telah lolos ke 16 besar. Laga ini hanya akan menjadi penentu siapa yang bakal mengakhiri penyisihan grup sebagai pemuncak klasemen. Berapa Skor akhir pertandingan yang memperebutkan kebanggan ini? Inilah Zabivaka – Pentas Piala Dunia Edisi Inggris vs Belgia.
Dan pertandingan Inggris vs Belgia dini hari nanti adalah Tentang Kebanggaan. Pertandingan terakhir Grup G Piala Dunia 2018 di Kaliningrad Stadium ini sudah tidak lagi menentukan karena kedua negara telah lolos ke 16 besar. Laga ini hanya akan menjadi penentu siapa yang bakal mengakhiri penyisihan grup sebagai pemuncak klasemen. Kedua negara akan mempertaruhkan rasa bangga, bahkan bisa jadi kebanggaan yang dipertaruhkan justru jauh lebih penting dari sekedar perebutan posisi pemuncak klasemen .
Khusus bagi Courtois, sang penjaga gawang Belgia, dia tidak ingin kembali ke Chelsea dengan ingatan pernah kalah di Piala Dunia. Bukan hanya Courtois yang menilai laga kontrak Inggris akan sangat penting bagi Belgia, tapi juga ada Eden Hazard. Menurut kapten Belgia, menang lawan Inggris akan membuat Belgia makin disegani lawan.
Petualangan Belgia di Piala Dunia 2018 terbilang impresif, mereka sukses membekuk Panama dengan skor 3-0 di laga pembuka. Kemudian menghantam Tunisia dengan skor kembali telak 5-2, dengan Lukaku dan Hazard masing-masing menyumbangkan dua gol. Tentu saja kepercayaan diri sudah meninggi di dalam skuat asuhan Roberto Martinez. Kendati demikian, Red Devils juga perlu memperhatikan kebugaran pemain demi menjaga kondisi agar tetap prima di fase gugur.
Belgia mungkin saja tak menurunkan kekuatan terbaiknya saat bertemu Inggris. Tim tersebut tengah mempertimbangkan perombakan tim besar-besaran. Pemain-pemain kunci Belgia mungkin saja akan disimpan pada laga tersebut. Martinez memang harus cermat dalam menentukan susunan pemain pada laga melawan Inggris. Jika memaksakan diri turun dengan semua pemain kunci, Belgia bisa saja malah kehilangan pemain di babak berikutnya. Gelandang Kevin De Bruyne sudah mengantongi satu kartu kuning dan akan terkena larangan bertanding kalau mendapatkan kartu kuning berikutnya. Begitu juga Jan Vertonghen dan Thomas Meunier. Sementara itu, pemain-pemain lain seperti Romelu Lukaku, Eden Hazard, Dries Mertens, dan Vincent Kompany mengalami cedera-cedera minor.
Penampilan tak kalah impresif ditampilkan Inggris dengan skuat muda yang dibawa Gareth Southgate. Mereka sempat susah payah di laga perdana meski sukses mengalahkan Tunisia 2-1, tapi di laga kedua Three Lions menunjukkan kualitas mereka usai membuat rekor gol 6-1 atas Panama. Jadi top skor sementara Piala Dunia, Kane ingin kembali diberi kesempatan mengasah ketajamannya melawan Belgia. Harry Kane menegaskan ingin mendapat kesempatan kembali mengasah ketajaman ketika Inggris berhadapan dengan Belgia , sementara Gareth Southgate disebut-sebut mempertimbangkan rotasi pemain.
Akankah kedua tim main aman saja tanpa kengototan, juga untuk menghindari cedera yang bisa merugikan mereka di laga 16 besar nanti. Berapa Skor akhir pertandingan yang memperebutkan kebanggan ini? Bagaimana dengan prediksi para Gi bol? (donas)