Hadi: Infrastruktur Jalan di Jateng Harus Semua Dalam Kondisi Baik

Hadi Santoso
Hadi Santoso, Wakil Ketua Komisi D DPRD Jateng.

Semarang, Idola 92.6 FM – Selama ini, jalan provinsi dipandang sangat baik dan bisa mendongkrak perekonomian daerah. Namun, jalan provinsi bukan satu-satunya infrastruktur yang mendukung perekonomian.

Wakil Ketua Komisi D DPRD Jawa Tengah Hadi Santoso mengatakan masih banyak jalan kabupaten yang berdampingan atau menjadi akses ke jalan provinsi, tetapi kondisinya tidak lebih baik.

Hadi menjelaskan, jalan-jalan milik kabupaten yang kondisinya kurang baik bisa ditemui di wilayah Kabupaten Demak dan Grobogan. Padahal, kedua wilayah itu akses jalan kabupaten berdampingan dan menjadi akses menuju jalan provinsi.

Oleh karena itu, lanjut Hadi, pemprov harus bisa memastikan juga jika konektivitas antara jalan provinsi dengan kabupaten kualitasnya sama baiknya. Sehingga, kesejahteraan masyarakat bisa terwujud dengan peningkatan perekonomian daerah.

“Saat ini masyarakat menganggap bahwa kondisi jalan kita cukup baik. Cuma karena konektivitas dengan kabupaten juga banyak yang rusak, sehingga itu tetap saja tidak bisa inline. Ketika jalan provinsi baik kemudian mendongkrak ekonomi, ternyata tidak secepat itu,” kata Hadi belum lama ini.

Hadi lebih lanjut menjelaskan, untuk program kerja Gubernur Ganjar Pranowo di periode keduanya bisa lebih memerhatikan pembangunan jalan kabupaten. Di samping itu, pemprov juga diminta bisa melakukan pengawasan pembangunan infrastruktur yang dikerjakan pihak ketiga, agar pekerjaan beres dan tidak molor.

“Pengawasan di lapangan memang harus dilakukan, agar pembangunan sesuai target dan kualitasnya juga baik,” tandasnya. (Bud)

Ikuti Kami di Google News