62 Ribu Hewan Kurban Disiapkan ACT Tahun Ini

Semarang, Idola 92.6 FM – Sebanyak 62 ribu ekor setara kambing akan disalurkan, pada saat perayaan Hari Raya Idul Adha besok.

Branch Manager Aksi Cepat Tanggap (ACT) Jawa Tengah Sri Suroto mengatakan pada tahun ini, pihaknya kembali menggelar program “Indonesia Berqurban”. Tahun ini, targetnya ada 62 ribu ekor hewan kurban setara kambing, yang akan didistribusikan ke 34 provinsi dan 250 kabupaten/kota di seluruh Indonesia.

Pihaknya, jelas Sri Suroto, juga membuka kesempatan kepada masyarakat yang akan berkurban untuk didistribusikan ke negara-negara rawan kelaparan dan konflik. Misalnya di kawasan Afrika, yaitu ke Somalia, Nigeria dan Sudan.

Sri Suroto menjelaskan, untuk tahun ini hewan kurban tiga kali lebih banyak dari tahun sebelumnya. Pada 2017 kemarin, hewan kurban yang disalurkan sebanyak 21.250 ekor setara kambing dan tahun sebelumnya 17.600 ekor setara kambing.

“Insya Allah di tahun ini kita punya target 62 ribu ekor setara kambing, dan akan didistribusikan ke 34 provinsi dan 250 kabupaten/kota di Indonesia. Sampai ke pelosok negeri akan kita salurkan hewan kurban dari masyarakat. Dengan semangat kemerdekaan pula, kita juga akan berkontribusi penyaluran hewan kurban ke dunia internasional. Terutama ke negara miskin, kelaparan dan daerah konflik. Ini menjadi bagian dari diplomasi kemanusiaan internasional bangsa Indonesia,” kata Sri Suroto, Jumat (20/7).

Ikuti Kami di Google News
Artikel sebelumnyaLewat Film 22 Menit, Kapolda dan Pangdam Ajak Warga Tolak Paham Radikalisme
Artikel selanjutnyaMenyelamatkan Pertamina