Pertamina Beri Souvenir Untuk Pengguna Pertamax Dan Pertalite

Semarang, Idola 92,6 FM – PT. Pertamina Marketing Operation Region (MOR) IV terus mendorong masyarakat memakai Bahan Bakar Minyak (BBM) jenis Pertamax dan Pertalite. Sejumlah upaya pun salah satunya dilakukan dengan pemberian souvenir bagi pembeli Pertamax dan Pertalite.

Konsumsi BBM jenis Pertamax dan Pertalite di wilayah Pertamina MOR IV dikatakan terus mengalami peningkatan. Dari triwulan IV 2015 hingga triwulan I 2016 ini penjualan pertamax mengalami peningkatan sebesar 25 persen.

General Manager PT Pertamina MOR IV, Kusnendar di sela peringatan Hari Kartini dan Hari Konsumen Nasional, di Semarang, Kamis (21/4) mengatakan, sampai dengan saat ini kampanye yang dilancarkan Pertamina untuk menggiring masyarakat menggunakan pertamax dan pertalite sudah menunjukkan kemajuan.

“Untuk meningkatkan kesadaran masyarakat memakai BBK, kami terus melakukan sosialisasi. Termasuk, dengan menggelar undian berhadiah,” ucapnya.

Menurutnya pertamax sendiri sudah menguasai penjualan bahan bakar khusus, di 94 persen SPBU di seluruh wilayah Jateng-DIY. Sementara untuk pertalite sendiri masih di 360 SPBU di wilayah Jateng-DIY.

Sementara dalam rangka memeringati Hari Kartini dan Hari Konsumen Nasional, jajaran manajemen PT. Pertamina MOR IV memberikan souvenir kepada pelanggan perempuan yang membeli pertamax dan pertalite. Pemberian hadiah dengan ketentuan pelanggan telah membeli pertamax seharga Rp 125 ribu dan Pertalite Rp 20 ribu khusus untuk perempuan. (Budi Aris/Diaz Abidin/Heri CS)

Ikuti Kami di Google News